Steak Tempe
Bahan-bahan
- Tempe 2 papan @200 gr (sedang)
- Bawang putih kating 5 siung
- Garam, lada, kaldu jamur
- Wortel potong sesuai selera
- Buncis potong sesuai selera
- Kentang potong sesuai selera
- Kacang polong
- Tepung maizena 1 sdm
- Kecap manis
- Saus (optional) : Bawang putih, bawang bombai, saus tomat, bubuk cabai
- Mashed potato (optional): 3 kentang, butter, fresh cream/susu
Cara Masak
- Potong dadu tempe lalu kukus +/- 20 menit ( bisa mengukus bersamaan dengan wortel, buncis, kacang polong dan kentang) sesuaikan durasi mengukus untuk wortel, buncis dan kacang polong cukup 5 menit dan kentang selama 15 menit (angkat lebih dulu).
- Angkat tempe dan haluskan, masukkan garam, lada, kaldu jamur secukupnya dan 4 siung bawang putih cincang halus lalu aduk rata. Kemudian masukkan 1 sdm tepung maizena, 1 sdm kecap manis, aduk rata.
- Adonan tempe siap dibentuk untuk kemudian dipanggang.
- Panggang tempe dengan api kecil- sedang sampai kedua sisinya kecoklatan. Kemudian angkat.
- Tata steak tempe dipiring bersama wortel, buncis, kacang polong dan kentang (bisa mashed potato- optional).
- Steak tempe siap dihidangkan, dapat menggunakan saus- optional.
- Saus: Panaskan sedikit minyak dan tumis 1 siung bawang putih cincang halus dan bawang bombai potong halus secukupnya. Tambahkan saus tomat +/- 2 sdm, bubuk cabai, garam, lada, kaldu jamur dan air. Masak hingga saus mengental lalu tuang diatas steak tempe.
- Hidangkan dengan mashed potato- optional: Potong-potong 3 buah kentang dan rebus sampai lunak lalu tiriskan. Haluskan kentang, tambahkan garam, butter 2 sdm, campur rata, tambahkan sedikit fresh cream /susu cair untuk hasil lebih creamy. Bisa tambahkan garam dan lada sesuai selera. Selamat Mencoba.
- Tahukah anda? Protein tempe hampir menyamai daging, susu atau telur. Tempe juga mengandung vitamin B12 yang umumnya hanya ditemui pada produk hewani.
Tinggalkan Balasan Klik di sini untuk membatalkan balas.
Anda harus masuk untuk berkomentar.
No comments yet.