Kerang Hijau Nanas
Bahan-bahan
- 500g kerang hijau
- 1/4 buah nanas, bersihkan dan potong sesuai selera
- 2 sdm saus tomat
- 1 sdm saus tiram
- 2 lembar daun jeruk
- 1/2 bawang bombai iris memanjang
- 3 cm lengkuas memarkan
- 3 cm jahe memarkan
- 1 batang serai memarkan
- Garam, gula, kaldu jamur, air
- Minyak goreng (zaitun- optional)
- Bumbu Halus :
- 4 cabai merah keriting, jika mau pedas gunakan rawit merah
- 3 cabai merah besar
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
Cara Masak
- Bersihkan kerang dan lumuri air jeruk nipis sekitar 15 menit. Kemudian rebus hingga cangkang kerang terbuka.
- Panaskan minyak dan masukan bumbu halus, daun jeruk, lengkuas, jahe dan serai tumis hingga harum. Tambahkan saus tomat dan saus tiram. Aduk rata dan tambahkan air, masak hingga mendidih. Masukan bawang bombai, garam, gula dan kaldu jamur. Aduk hingga rata dan masukkan kerang dan nanas, aduk kembali hingga rata.
- Diamkan sebentar agar bumbu meresap. Setelah semua bagian kerang terlapisi bumbu, matikan api. Siap dihidangkan.
- TIPS merebus kerang: cuci bersih kerang di air mengalir dan sikat cangkangnya, rebus dengan api sedang sebentar hingga cangkang terbuka sebagian. Jangan lama merebus kerang akan menyebabkan daging kerang mengkerut dan keras.
Tinggalkan Balasan Klik di sini untuk membatalkan balas.
Anda harus masuk untuk berkomentar.
No comments yet.