Udang Telur Asin
Bahan-bahan
- Udang 250 g
- Tepung bumbu:
- Terigu 3 sdm
- Maizena 1 sdm
- Bawang putih bubuk 1/2 sdt
- Garam dan lada secukupnya
- Air 3 sdm
- Bahan saus:
- Telur asin 4 butir, ambil kuningnya saja
- Mentega 1 sdm
- Minyak goreng 1 sdm (optional-zaitun)
- Bawang putih 3 siung, geprek dan cincang
- Kaldu jamur 1/2 sdt
- Garam dan lada secukupnya
- Daun bawang 2 batang, diiris-iris
Cara Masak
- Buat lapisan tepung dengan mencampurkan semua bahan tepung bumbu dan balur udang dengan lapisan tepung dan goreng lalu angkat, sisihkan.
- Saus telur asin: lumatkan kuning telur asin, tambahkan air dan aduk hingga menyerupai pasta. Panaskan mentega, minyak dan tumis bawang putih hingga harum, masukkan pasta kuning telur, tumis hingga berbuih. Beri garam, lada, kaldu, dan tambahkan sedikit air dan aduk rata.
- Masukkan irisan daun bawang dan udang, aduk rata serta tes rasa.
- Udang telur asin siap disajikan.
2 Responses to Udang Telur Asin
Tinggalkan Balasan Klik di sini untuk membatalkan balas.
Anda harus masuk untuk berkomentar.
hmmmmm yummyyyyyy……
Terima kasih 😀 Coba juga resep Ayo-ma lainnya yaa